Quantcast
Channel: Ayok Sinau
Viewing all articles
Browse latest Browse all 10860

Pengertian dan Tujuan Pembangunan Ekonomi Lengkap

$
0
0

Pengertian Pembangunan Ekonomi

Sebelum tahun 1970, pembangunan diartikan sebagai suatu proses yang mengakibatkan pendapatan perkepala keluarga penduduk di area sebuah masyarakat meningkat dalam kurun waktu yang panjang

Sekarang ini pengertian pembangunan sudah lebih berkembang. Penekanannya tidak hanya pada bidang ekonomi saja. Salah satunya seperti yang dikemukakan oleh Todaro (2000) bahwa pembangunan adalah suatu proses multidimensional yang mencakup berbagai perubahan mendasar atas struktur sosial, sikap masyarakat, dan institusi nasional, di samping tetap mengejar akselerasi pertumbuhan ekonomi, penanganan ketimpangan pendapatan, serta pengentasan kemiskinan.

Tujuan Pembangunan Ekonomi

Jika kamu melakukan sesuatu, pastinya memiliki tujuan yang ingin dicapai. contoh, kamu menimba ilmu setiap hari karena ingin meraih prestasi (rangking) belajar yang terbaik. Demikian juga halnya dengan negara dalam melakukan pembangunan tentunya mempunyai tujuan yang ingin diwujudkan untuk rakyatnya, seperti :

  • Meningkatkan ketersediaan juga perluasan distribusi berbagai macam barang kebutuhan pokok hidup, contohnya pangan, sandang, kesehatan, kemanan, dan pendidikan;
  • Meningkatkan standar hidup, yang mencakup peningkatan pendapatan penghasilan, penambahan penyediaan lapangan pekerjaan, , peningkatan perhatian atas nilai-nilai kultura serta perbaikan kualitas pendidikan dan kemanusiaan sehingga selain dengan materiil meningkatkan kesejahteraan masyarakat, juga dapat menumbuhkan jati diri sebagai pribadi dan bangsa yang mandiri;
  • Memperluas pilihan-pilihan ekonomiss dan sosial bagi setiap individu juga bangsa secara keseluruhan dengan membebaskan diri sertaa bangsa dari sikap menghamba dan ketergantungan terhadap orang lain dan bangsa lain.

Dengan demikian, pembangunan memiliki tiga nilai inti;

  • Kecukupan, artinya kemampuan untuk mencukupi kebutuhan- kebutuhan dasar;
  • Jati diri, artinya menjadi manusia yang seutuhnya;
  • Kebebasan dari sikap menghamba, artinya kemampuan untuk menentukan pilihan sendiri.

Untuk lingkup internasional, pada Konferensi Tingkat Tinggi atau PBB pada tahun 1990 telah disusun tujuan pembangunan internasional atau juga dikenal dengan tujuan pembangunan milenium, Adapun Tujuan Pembangunan Milenium (1990-2015)  sebagai berikut :

  • Menghapus tingkat kemiskinan , kelaparan dan mengurangi setengah dari penduduk dunia yang berpenghasilan kurang dari 1 US$ per hari dan mengalami kelaparan.
  • Mencapai pendidikan dasar secara universal dan memastikan bahwa setiap anak laki-laki dan perempuan mendapatkan dan menyelesaikan pendidikan dasar.
  • Mendorong kesetaraan gender dan juga memberdayakan perempuan, Mengurangi perbedaan dan diskriminasi gender dalam pendidikan dasar dan juga menengah terutama untuk tahun 2005 dan untuk semua tingkatan pada tahun 2015.
  • Mengurangi tingkat kematian anak dan mengurangi tingkat kematian anak-anak usia di bawah 5 tahun hingga dua pertiga tahun.
  • Meningkatkan kesehatan ibu dan mengurangi rasio kematian ibu hingga 75% dalam proses melahirkan.
  • Memerangi HIV/AIDS, penyakit lainnya Menghentikan dan malaria,memulai pencegahan penyebaran HIV/AIDS dan juga gejala malaria dan penyakit berat lainnya.
  • Menjamin keberkelanjutan lingkungan hidup.

Demikianlah artikel tentang Pengertian Dan Tujuan Pembangunan Ekonomi dari AyokSinau.com semoga dapat bermanfaat.

Baca juga :


Viewing all articles
Browse latest Browse all 10860

Trending Articles