Quantcast
Channel: Ayok Sinau
Viewing all articles
Browse latest Browse all 10860

Ini Dia Peraturan Sepak Bola dari FIFA Yang Harus Anda Tahu

$
0
0

Ini Dia Peraturan Sepak Bola dari FIFA Yang Harus Anda Tahu

Semua orang pastinya kenal dengan olahraga yang begitu fenomenal ini. Ya, sepak bola memang merupakan olahraga paling populer sejak abad ke 21. Semua orang begitu antusias untuk bermain sepak bola ataupun sekedar menonton pertandingannya saja.

Seperti yang telah diketahui bersama kalau olahraga ini terdiri dari 11 orang dalam satu timnya. Tim yang menang adalah yang memiliki koleksi gol terbanyak dalam pertandingan tersebut. Dalam waktu 2 x 45 menit setiap tim harus berusaha untuk mencetak gol sebanyak-banyaknya agar dapat memenangkan pertandingan.

Nah, bagi Anda yang gemar menonton bola pastinya harus tahu apa saja peraturan sepak bola yang telah ditetapkan oleh FIFA agar Anda bisa menikmati pertandingan. Berikut adalah beberapa peraturan yang telah ditetapkan oleh lembaga tertinggi persepakbolaan dunia (FIFA).

  • Peraturan sepak bola untuk panjang lapangannya minimal 90 meter dan maksimal 120 meter, sedangkan lebarnya minimal 45 meter dan maksimal 90 meter.
  • Setiap tim terdiri dari 11 pemain inti dan salah satu pemainnya berperan sebagai penjaga gawang. Dari kesebelas orang tersebut harus ada satu orang yang menjadi kaptennya untuk bertanggung jawab atas semua yang dilakukan oleh anak buahnya.
  • Pergantian pemain untuk pertandingan internasional maksimal 3 kali, pertandingan nasional maksimal 7 kali, dan pertandingan persahabatan bisa lebih dari itu.
  • Untuk waktu dalam peraturan sepak bola yaitu 2 x 45 menit dengan waktu istirahat sebanyak 15 menit.
  • Awal pertandingan dimulai dengan tendangan pembuka atau yang lebih sering disebut sebagai kick off. Kick off juga dilakukan saat memulai babak kedua, setelah terjadi gol, dan ketika babak perpanjangan waktu akan dimulai.
  • Gol dianggap sah jika bola masuk ke dalam gawang lawan tanpa terjadi pelanggaran seperti offside, hands ball, ataupun pelanggaran yang lainnya. Pada intinya masuk tidaknya bole tersebut tergantung dari penilaian wasit.
  • Kartu kuning merupakan peringatan keras terhadap pemain yang melanggar pemain lawan. Kartu merah diberikan oleh wasit kepada pemain yang telah melakukan pelanggaran fatal. Dengan kartu merah ini, maka pemain tidak boleh lagi melanjutkan pertandingan. Jika seorang pemain telah mendapatkan kartu kuning sebanyak 2 kali artinya ia harus meninggalkan pertandingan.
  • Lemparan ke dalam dilakukan jika bola keluar lapangan. Yang melempar bola ke dalam adalah tim lain yang tidak melempar bola keluar.
  • Tendangan bebas dilakukan jika terdapat pelanggaran. Tendangan bebas dilakukan pada daerah dimana pemain dilanggar. Tendangan bebas terdiri dari dua jenis yaitu tendangan langsung yang ditendang langsung ke arah gawang dan tendangan tidak langsung yang dioper dulu ke pemain lain dalam satu tim.

Nah, setelah Anda mengetahui beberapa peraturan sepak bola dari FIFA, sekarang Anda dapat menikmati pertandingan sepak bola dengan tenang dan senang. Semoga infomasi yang telah disajikan oleh ayoksinau.com bisa bermanfaat ya.

Baca juga artikel lainnya :


Viewing all articles
Browse latest Browse all 10860

Trending Articles