Klasifikasi Data
Informasi memiliki hubungan atau relasi yang dekat dengan data karena Informasi berasal dari data. Oleh karena itu, berikut ini akan dijelaskan pengertian data menurut ahli sistem yakni The Liang Gie, bahwa data adalah hal, peristiwa, atau kenyataan lain apapun yang mengandung sesuatu pengetahuan untuk dijadikan sebagai bahan menyusun keterangan, membuat kesimpulan, atau mengambil keputusan.
Sedangkan data itu sendiri dapat diklasifikasikan menurut jenis sifat, dan sumber. Mengenai penjelasan klasifikasi data akan dijabarkan didalam artikel dibawah ini :
1. Klasifikasi Data Menurut Jenis Data.
- Data hitung (enumeration/counting data)
Data hitung adalah hasil dari penghitungan atau jumlah perhitungan tertentu. Yang termasuk data hitung adalah persentase dari suatu jumlah pada data tertentu. Mencatat jumlah karyawan dalam suatu ruang kantor atau persentase dari karyawan dalam rang kantor akan memperoleh suatu data hitung.
- Data ukur (measurement data)
Data ukur adalah data yang menunjukkan ukuran mengenai nilai sesuatu. Angka tertentu atau huruf tertentu yang diberikan oleh seorang pimpinan kepada seorang karywab setelah memeriksa hasil pekerjaannya merupakan data ukur. Angka yang ditujukan alat barometer atau thermometer adalah hasil proses pengukuran.2.
2. Klasifikasi Data Menurut Sifat Data.
- Data Kuantitaif (quantitative data)
Data kuantitatif adalah data mengenai penggolongan dalam hubungannya dengan penjumlahan. Jika jumlah universitas negeri di Indonesia dibagi dalam 2 golongan maka yang lain kurang dari 5000 orang. lni merupakan penggolongan kuantitatif.
- Data kualitatif (qualitative data)
Data kualitatif adalah data mengenai penggolongan dalam relasinya terhadap kualitas atau sifat yang ada pada sesuatu. Penggolongan fakultas-fakultas pada universitas negeri menjadi fakulta exacta dan fakultas non exacta merupakan pemisahan menurut sifatnya. Penggolongan data mahasiswa yang ada pada fakultas yang menggunakan SKS kedalam penilaian studi dengan poin A, B, C, D didasarkan pada pemisahan sifat-sifat kualitatifnya.
Contoh lain adalah penggunaan istilah white American dan black American(negro) dalam sensus di Amerika Serikat adalah suatu penggolongan sensus secara kualitatif.
3. Klasifikasi Data Menurut Sumber Data.
- Data Internal (Internal data)
Data Internal adalah data yang asli, artinya data sebagai hasil penelitian yang dilakukan sendiri, bukan data hasil yang dibuat oleh orang lain.
- Data Eksternal (external data)
Data eksternal adalah data yang di dapat dari hasil penelitian orang lain. Seseorang boleh saja menggunakan data untuk suatu keperluan, meskipun data tersebut hasil kerja orang lain.
Data eksternalini terdiri dar i 2 (dua) jenis, yaitu :
- Data Eksternal Primer (primary external data)
Data eksternal Primer adalah data dalam bentuk ucapan kata-kata atau tulisan dari orang yang memiliki data itu sendiri, yakni orang yang melakukan penelitian sendiri.
- Data Eksternal Sekunder (secondary eksternal data)
data eksternal sekunder adalah data yang di dapat bukan dari orang lain yang melakukan penelitian, melainkan melalui seseorang atau beberapa orang lain.
Demikianlah beberapa hal dalam pengklasifikasian data yang harus diperhatikan oleh orang-orang yang pekerjaannya berkaitan dengan data. Semoga artikel Klasifikasi Data Menurut Jenis, Sifat dan Sumber Data yang dipaparkan oleh ayoksinau.com bermanfaat.
Baca Juga : Pengolahan Struktur Dan Penyajian Data Dalam Komputer Lengkap